Selasa, 24 Juni 2008

Perkemahan Sabtu- Minggu

Memasuki liburan sekolah Pramuka Sakawana bakti didukung oleh tim Awaraness TNBBS dan Dinas Kehutanan Kabupaten Tanggamus mengadakan kegiatan perkemahan Sabtu-Minggu.

Kegiatan dilaksanakan pada tanggal 21-22 Juni 2008 berlokasi di Lapangan PGRI Kecamatan Semaka Kabupaten Tanggamus dengan diikuti oleh 40 orang peserta calon anggota Sakawana Bakti.

Materi pada kegiatan ini adalah tentang kesakaan dan kehutanan. Metode pembelajaran menggunakan metode diskusi dan permainan.

Acara yang dibuka oleh ketua gerakan Pramuka Cabang Tanggamus ini berjalan dengan baik.

Tujuan dari perkemahan ini adalah pengenalan tentang Pramuka Sakawana Bakti dan kegiatan konservasi di Taman Nasional Bukit Barisan Selatan.

Pada penghujung acara seluruh peserta melakukan presentasi dan evaluasi tentang materi yang telah disampaikan oleh panitia kegiatan perkemahan.(WWF/Supriyanto)

Tidak ada komentar: